Pengembangan Diri

Mengenal Energi Amanah dalam Diri Manusia

Amanah adalah sebuah sifat yang memiliki energi yang sangat kuat karena ia bukan tertanam di lisan akan tetapi tertanam di hati dan jiwa seseorang. Semakin mengakar sifat amanah ini di hati dan jiwa seseorang maka semakin besar pula kekuatan yang akan muncul darinya.

Energi amanah akan mampu menjadikan seseorang beristiqamah di tengah godaan dan rayuan duniawi, mampu menerjang berbagai kepalsuan dan menghalau kemalasan.

Itu terjadi karena hawa nafsu yang ada pada dirinya dapat ditundukkan oleh kekuatan yang muncul dari sifat amanah yang ada pada dirinya. Selain itu, energi amanah yang ada pada diri seseorang akan menjadikannya orang yang pemberani menghadapi berbagai hal yang menghalangi dirinya untuk menunaikan amanah yang diembankan kepadanya.

Hal itu terjadi karena orang yang amanah adalah orang yang sangat takut jika kelak Allah SWT meminta pertanggungan jawabnya atas amanah yang ada pada dirinya kemudian ia tidak mampu mempertanggungjawabkannya. Ketakutan kepada Allah SWT itulah yang menjadikan orang yang memiliki sifat amanah memiliki keberanian yang luar biasa.

Salah satu upaya yang harus dilakukan agar sifat amanah memancarkan energi yang sangat kuat di hati dan jiwa kita adalah dengan memperkokoh keimanan kita kepada Allah SWT. Sejatinya, setiap amanah yang ada pada diri kita akan diminta pertanggunganjawabannnya oleh Allah SWT. Dengan cara itu, sifat amanah yang ada pada diri kita akan menjadikan kita menjadi pribadi yang kuat dan pemberani. Insya Allah. Wallahu’alam.

Related Articles

Back to top button